Rabu, 29 Mei 2013

Tips Agar Penyakit Rhematik Tidak Kambuh

Tips Agar Penyakit Rematik Tidak KambuhPenyakit rematik menyerang persendian. Saat penyakit ini kambuh, seseorang akan mengalami rasa sakit yang luar biasa. Rematik akan mudah kambuh jika anda tidak menjalankan pola hidup sehat. Gejala utama yang sering dirasakan oleh mereka yang mengidap rematik adalah rasa nyeri di persendian. Ini pada akhirnya akan menyulitkan mereka menggerakkan sendi-sendi tubuh.

Di dalam dunia medis, penyakit ini dikenal dengan nama Rheumatoid Arthritis (RA). Salah satu penyebab utama dari penyakit ini adalah masalah pada kekebalan tubuh. Sistem imun yang seharusnya melindungi tubuh dari berbagai ancaman malah berbalik menyerang tubuh terutama di daerah persendian. Akibat dari serangan ini, tulang rawan di daerah persendian akan menipis secara perlahan. Ini pada akhirnya akan menimbulkan rasa sakit saat tulang sendi tersebut digerakkan. Ada beberapa yang bisa anda lakukan agar rematik tidak kambuh, yang pertama adalah melakukan olahraga.
Anda mungkin berpikir bahwa tidak mungkin bisa melakukan olahraga saat sedang mengalami rematik. Namun penelitian justru berkata sebaliknya. Dengan sering melakukan latihan fisik, rasa sakit akibat rematik akan berangsur-angsur menghilang. Selain itu sendi-sendi tubuh akan menjadi fleksibel. Fokuskan latihan pada sendi-sendi tubuh, namun jangan terlalu berat karena justru bisa menimbulkan cedera dan memperparah kondisi anda. Beberapa jenis latihan yang kami sarankan antara lain penguatan dan daya tahan. Salah satu pengaplikasian gerakan ini adalah kardio dan aerobik. Anda mungkin pernah mendengar aerobik air, ini merupakan alternatif latihan aerobik dengan bantuan air. Air akan membantu persendian tubuh agar tidak tertekan terlalu parah. Latihan yang bisa anda coba adalah berenang, jalan santai, bersepeda, dll. Tidak perlu melakukan olahraga ekstrim seperti angkat beban karena ini justru akan membebani persendian anda.
Tips penting lain agar rematik tidak kambuh adalah jaga persendian anda. Anda harus tahu dimana bagian yang paling rentan terhadap rasa sakit akibat rematik. Dengan begini anda bisa tahu bagaimana mengurangi ketegangan pada bagian tersebut. Jangan pernah melakukan gerakan yang membuat persendian tertekan semakin kuat. Jika anda melakukan hal ini, maka persendian akan mudah bengkak dan menimbulkan rasa sakit yang luar biasa. Biasakan diri untuk menggerakkan sendi secara konstan, jangan membiarkan sendi pada posisi yang sama terlalu lama.
Hal lain yang bisa anda lakukan agar rematik tidak kambuh adalah menjaga berat badan. Lalu apa sebenarnya korelasi antara berat badan dan rematik? Logikanya, berat badan berlebih akan memberikan tekanan yang lebih bagi tubuh. Siapapun yang memiliki kelebihan berat badan akan mengeluarkan tenaga ekstra untuk menopang tubuhnya. Jika hal ini terjadi pada seseorang dengan kondisi tubuh normal, mungkin tidak masalah. Namun jika kelebihan berat badan dialami oleh mereka yang mengidap rematik, maka rasa sakit akan lebih intens terasa. Ada banyak manfaat menjaga berat badan ideal, jadi bukan hanya untuk menghindari rematik saja. Berikutnya anda juga perlu mengatur asupan makanan, yaitu dengan memperbanyak konsumsi buah dan sayuran. Masukkan berbagai makanan yang kaya akan vitamin C, D, dan kalsium ke dalam menu makan harian anda.

0 comments:

Posting Komentar

◄ Posting Baru Posting Lama ►
 

Jumlah Pengunjung

Pages

Blogger templates

Follow Me!!

Blogger templates

Copyright © 2012. IVAN INSOMNISA - All Rights Reserved B-Seo Versi 5 by Bamz